Skripsi
Analisis rasio keuangan sebagai penilai kinerja keuangan perusahaan dagang eceran yang listing di BEI : Ryan Pratama Kusuma
ABSTRAKSI
ANALISIS RASIO KEUANGAN SEBAGAI PENILAIAN KINERJA KEUANGAN
PERUSAHAAN DAGANG ECERAN YANG LISTING DI BURSA EFEK INDONESIA
Penelitian dilakukan di PT.Bursa Efek Indonesia akses data pojok BEI Program DIII
keuangan dan Perbankan Universitas Merdeka Malang.
Latar belakang penelitian ini adalah untuk menilai kinerja keuangan perusahaan
dagang eceran yang listing di bursa efek Indonesia dan telah membuka gerainya di
malang pada tahun 2003 sampai tahun 2007. jenis penelitian adalah penelitian deskriptif
dengan mengacu pada transformasi data laporan keuangan yang dianalisis dengan
menggunakan analisis rasio keuangan, yang akan membuat pembaca lebih memahami
dan menafsirkan kinerja keuangan perusahaan dagang eceran.
Permasalahan yang ada adalah apakah analisis rasio keuangan bermanfaat untuk
penilaian kinerja keuangan perusahaan dagang eceran yang listing di BEI.
Penelitian menggunakan data sekunder yang berupa laporan keuangan tahunan
periode 2003 sampai 2007 pada PT.Alfa retailindo Tbk. PT.Hero Supermarket Tbk.
PT.Matahari Putra Prima Tbk. Dan PT.Ramayana Lestari Sentosa Tbk.
Penelitian dilakukan dengan menganalisis laporan keuangan perusahaan dagang
eceran dengan menggunakan (1)Rasio liquiditas yaitu current ratio, quick ratio, dan cash
ratio.(2)Rasio aktivitas yaitu: account receivable ratio, inventory turnover dan total
assets turnover, (3)Rasio leverage yaitu:debt ratio, solvabilitas, debt to equity ratio,
struktur modal, dan time interest earned ratio,(4) rasio profitabilitas, yaitu: gross/net
profit margin, ROA, dan ROE.
Hasil analisis menunjukkan bahwa PT.Ramayana Lestari sentosa Tbk. Memiliki
kemampuan menghasilkan laba bersih, membayar segala hutang jangka pendek, dan
membayar beban bunga yang paling optimal kemampuannya, meskipun kemampuan
dalam menjamin utang jangka panjangnya masih kurang baik, tetapi dengan segala
kemampuan dalam menghasilkan laba bersih, membayar utang jangka pendek, dan
memenuhi beban bunganya, maka dapat dikatakan bahwa perusahaan ini berkembang
dengan pesat, setelah itu baru kemampuan dari PT. Matahari Putra Prima Tbk, PT. Hero
Supermarket Tbk, dan PT. Alfa Retailindo Tbk dalam urutan yang paling maksimal
setelah PT. Ramayana Lestari Sentosa Tbk.
Tidak tersedia versi lain