Skripsi
PERBANDINGAN ANTARA PENGGUNAAN LEASING DENGAN PINJAMAN BANK SEBAGAI SALAH SATU ALTERNATIF PENGHEMATAN BIAYA UNTUK MEMENUHI KEBUTUHAN AKTIVA TETAP PADA “CV DMC”
PERBANDINGAN ANTARA PENGGUNAAN LEASING DENGAN PINJAMAN BANK SEBAGAI SALAH SATU ALTERNATIF PENGHEMATAN BIAYA UNTUK MEMENUHI KEBUTUHAN AKTIVA TETAP PADA CV DMC
ABSTRAKSI
Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui alternatif Leasing atau dengan pinjaman bank yang dapat digunakan sebagai salah satu penghematan biaya untuk memenuhi kebutuhan aktiva tetap.
Penelitian ini dilakukan pada CV. DMC. CV DMC merupakan sebuah perusahaan yang bergerak dibidang kemitraan peternakan unggas, terutama jenis ayam pedaging. Seiring dengan perluasan usaha, CV DMC selama beberapa tahun terakhir ini sudah tidak dapat memenuhi permintaan akan pengiriman pakan ternak, karena kapasitas aktiva tetap angkutan truk pada CV DMC yang ada saat ini sudah mencapai batas maksimal. Maka untuk dapat memenuhi permintaan akan pengiriman pakan ternak CV DMC membutuhkan tambahan aktiva tetap truk untuk menambah kapasitas angkutan.
Jenis penelitian yang dilakukan adalah studi kasus. Sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif dengan menggunakan perbandingan nilai sekarang arus kas dan IRR (Internal Rate of Return).
Hasil analisis perbandingan nilai sekarang arus kas dengan alternatif leasing didapat total nilai sekarang arus kas keluar sebesar Rp.1.011.500.109,00, dengan alternatif hutang jangka menengah bank sebesar Rp.1.086.298.352,00. Hasil analisis IRR dengan alternatif leasing tingkat pengembalian internal sebesar 11,31% sedangkan dengan alternatif hutang jangka menengah bank sebesar 13,30%.
Dari hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa dengan menggunakan analisis perbandingan nilai sekarang arus kas dengan alternatif leasing lebih menguntungkan daripada alternatif hutang jangka menengah bank, sedangkan menggunakan analisis IRR dengan alternatif hutang jangka menengah bank lebih menguntungkan daripada alternatif leasing. Dan diharapkan dengan hasil penelitian ini masalah yang dihadapi perusahaan dapat dipecahkan, sehingga kegiatan operasional perusahaan tidak terganggu dan perusahaan dapat mencapai laba yang maksimal.
Tidak tersedia versi lain